About


PB. Great Quality Seed (Great-Q Seed)  memasuki pasar benih padi dengan membawa brand “Cap Gunung Slamet”. Brand ini telah memudahkan benih padi diingat oleh petani dan dimana benih ini dihasilkan. Gunung Slamet sebagai ciri khas benih berkualitas tinggi, pengawasan ketat untuk menjaga kemurnian dan viabilitasnya.

Great-Q Seed produsen benih padi yang didirikan di Purwokerto. Sejak tahun 2016 telah mengembangkan dan memproduksi benih spesifik untuk mendukung Indonesia sebagai lumbung pangan dunia di tahun 2022.

Fokus Great-Q Seed mengembangkan benih padi berkualitas dengan terlibat langsung dalam pengembangan varietas unggul baru. Great-Q Seed bekerja sama dengan tim pemuliaan tanaman padi Fakultas Pertanian Universitas Jenderal Sudirman Purwokerto untuk menghasilkan benih padi berkualitas dan terjaga kemurniaanya.

Proses produksi benih juga melibatkan para petani dan kelompok tani untuk memudahkan pengenalan benih baru. Tujuan ini selain memproduksi benih juga memberikan pendampingan dan alih teknologi baru kepada para petani. Beberapa kelompok tani dan gabungan kelompok tani yang sudah bekerja sama untuk produksi benih antara lain P4S Sidorejo Desa Rejosari Kecamatan Kemiri Kabupaten Purworejo, Kelompok Tani Rukun Tani Desa Gandrungmanis Kecamatan Gandrungmangu Kabupaten Cilacap, Kelompok Tani Warga Nol Lima Desa Banjarparakan Kecamatan Rawalo Kabupaten Banyumas, Gapoktan Sri Waluyo Tani Desa Karangtengah Kecamatan Kemangkon Kabupaten Purbalingga.

Komentar